Jakarta - Kompetisi sommelier yang diikuti peserta dari seluruh Indonesia, Indonesian Sommelier Competition, telah dilaksanakan 25 Januari 2013 lalu. Suyanto dari Four Seasons Hotel Jakarta raih juara pertama. Akhir Maret ini, ia akan berkompetisi di World Sommelier Competition di Tokyo.
Suyanto bertugas sebagai Senior Master Sommelier, orang yang khusus bertanggungjawab untuk semua aspek penyajian wine, di Four Seasons Hotel Jakarta. Pada ajang yang digelar oleh Indonesian Sommelier Association (ISA) tersebut, Suyanto dinobatkan sebagai Best Wine Sommelier.
"Saya sangat bangga terhadap Suyanto. Ia telah membuktikan diri sebagai sommelier yang luar biasa ketika mengepalai The Cellar (winehouse di Four Seasons Hotel Jakarta) selama 10 tahun terakhir," ujar Vikram Reddy, general manager hotel di bilangan Kuningan, Jakarta Selatan, tersebut.
Lewat press release yang diterima Detikfood ( 25/02/13), Reddy juga mengemukakan bahwa prestasi tersebut akan meletakkan Indonesia dalam peta komunitas wine. Termasuk pula meningkatkan posisi Suyanto di arena internasional sebagai senior master sommelier. "Semoga Suyanto sukses dalam kompetisi internasional di Tokyo," katanya.
Suyanto memulai kariernya di bidang wine pada tahun 2001, ketika ia bergabung dalam tim awal The Cellar. Ia pernah memenangkan beberapa penghargaan, di antaranya juara satu kompetisi wine serving and tasting pada 2006 serta dinobatkan sebagai wine sommelier terbaik di Jakarta pada 2007.
(odi/fit)
food.detik
No comments:
Post a Comment