Jakarta - Strawberry dan blueberry yang berwarna menarik rasanya asam segar. Buah ini sering dijadikan hiasan cake, jus atau dimakan segar. Selain vitamin dan mineral keduanya mampu menurunkan kadar kolesterol darah.
Kedua jenis buah berry ini memang sangat direkomendasikan untuk menurunkan kolesterol. Ukurannya yang mungil dengan rasa yang segar bisa jadi camilan sehat bagi para penderita kolesterol. Blueberry dan strawberry jadi jenis yang banyak ÃÂ disukai., terlebih jika dimakan segar.
Strawberry memang ampuh menurunkan kolesterol. Lewat sederetan penelitian, para peneliti di University of Oklahoma mengemukakan kesimpulan jika kandungan nutrisi dalam strawberry bisa menurunkan kadar kolesterol.
Para partisipan dalam penelitian yang dipublikasikan di jurnal 'Nutrition Research' dan dimuat dalam situs Live Strong ini memakan buah strawberry dalam jumlah yang telah ditentukan. Setiap harinya, mereka diminta mengons umsi 3 cup strawberry selama 8 minggu. Hasilnya, kadar kolesterolnya berangsur menurun.
Sementara itu, blueberry juga jadi jenis yang ampuh menumpas kolesterol jahat. Di dalamnya terdapat serat tinggi pada bagian kulitnya yang juga membantu menurunkan kolesterol.
Hal tersebut disimpulkan lewat penelitian yang dilakukan oleh tim dari U.S. Department of Agriculture. Penelitian dilakukan terhadap hamster yang diberikan ekstrak buah blueberry secara teratur. Hasilnya, kadar kolesterol hewan tersebut menurun secara signifikan.
Selain kandungan seratnya, blueberry diketahui memiliki kandungan antioksidan Anthocyanin yang tinggi. Antioksidan ini berperan penting dalam melawan radikal bebas yang mempengaruhi kerusakan sel.
Jika akan mengonsumsi starwberry dan blueberrry dianjurkan dalam keadaan segar, tanpa diolah. Atau jika dibuat jus sebaiknya tanpa tambahan gula dan bahan lainnya. Semakin segar akan semakin besar manfaatnya untuk tubuh. Bisa dikonsumsi saat sarapan atau sebagai camilan sehat.
(odi/flo)
food.detik
No comments:
Post a Comment