Saturday, November 17, 2012

The Food Network Buka Resto di Bandara Hollywood

The Food Network Buka Resto di Bandara Hollywood

Sabtu, 17/11/2012 11:40 WIB

The Food Network Buka Resto di Bandara Hollywood

Odilia Winneke - detikFood

Berbagi informasi terkini dari detikcom bersama teman-teman Anda Connect with Facebook

The Food Network Buka Resto di Bandara Hollywood
Foto: nydailynews
Jakarta - The Food Network menjadi program memasak TV pertama yang membuka resto. Resto yang dirancang mirip dengan dapur uji rasa program memasak ini menawarkan berbagai menu dari camilan, makanan lengkap hingga aneka minuman.

Minggu yang lalu channel TV The Food Network resmi membuka resto pertamanya The Food Network Kitchen di Fort Lauderdale Hollywood International Airport. Resto ini berkonsep casual dengan bahan-bahan segar yang disiapkan seperti dapur uji rasa program memasak TV ini. Dapur uji rasa merupakan tempat menguji semua resep yang akan ditayangkan oleh program TV ini akan teruji akurasinya.

Menu yang disajikan antara lain Cuban breakfast burrito, steel-cut oatmeal with dried tropical fruit, Florida shrimp Po’Boy ( sandwich tradisional), black beans dan rice burger dengan ‘mojo’ mayo, dan citrus Cobb salad. Juga tersedia beragam jenis sandwich dan salad untuk menu take away.

Resto ini didesain dengan peralatan serba stainless steel termasuk sudut untuk menyiapkan makanan. Juga dilengkapi dengan monitor TV yang menayangkan program memasaak Food Network.

Food Network memiliki pemirsa sekitar 100 juta rumahtangga di Amerika dan 9,9 juta pembaca di website. Channel ini merupakan channel yang fenomenal karena melahirkan banyak celebrity chef dan kompetisi memasak bergengsi.

Seperti dilansir nydaily, akhir-akhir ini banyak chef yang memnafaatkan bandara sebagai pilihan untuk membuka restoran. Sebut saja Jamie Oliver yang pernah tampil di Food Network membuka resto pertama di Gatwick Airport London, dengan gaya Union Jacks. Smeentara Gordon Ramsay chef Inggris yang populer membuka Gordon Ramsay Plane Food di Terminal 5, Heathrow Airport, London.

(odi/odi)


Install Aplikasi "Makan di Mana" GRATIS untuk smartphone Anda, di sini.

Hubungi kami:
Redaksi: redaksi[at]detikfood.com
Media partner: promosi[at]detik.com
Pemasangan iklan: sales[at]detik.com

food.detik

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...